Rabu, 10 Februari 2016

5 Tips Ampuh untuk Pensiun Dini


Lupakan untuk membeli baju bermerk, atau liburan keluar negeri


Pada umunya usia rata-rata pekerja kantoran yang layak untuk pensiun adalah 62 tahun unuk perempuan dan 64 tahun untuk lelaki. Namun jika Anda saat ini adalah pekerja kantoran dan memutuskan untuk mengambil pemsiun dini sebelum waktunya tiba, 5 tips ampuh berikut ini bisa diterapkan agar bisa tetap bahagian dan menikmati hidup usai meninggalkan pekerjaan.
Jika dijalankan dengan benar, disiplin dan fokus, pensiun dini merupakan keputusan yang tepat untuk kehidupan Anda di masa mendatang.
1.Tabungan
Hal ini tentunya kewajiban pertama yang dilakukan ketika Anda memutuskan untuk pensiun dini di usia muda. Pastikan Anda memiliki cukup tabungan yang sebelumnya Anda simpan secara rutin dan tentunya disiplin selama Anda bekerja. Kalkulasikan dengan baik berapa banyak uang yang harus Anda simpan jelang pensiun dini, agar nanti saat waktunya tiba tabungan tersebut bisa menjamin keperluan Anda sehari-hari saat pensiun dini.
2. Hidup hemat
Cara lain yang terbukti efektif dan bisa dilakukan jika Anda memutuskan untuk mengambil pensiun dini adalah dengan gaya hidup hemat. Lupakan untuk membeli baju bermerk, atau liburan keluar negri dan membeli mobil baru, semua pendapatan baiknya disimpan untuk keperluan Anda saat pensiun dini tiba. Jika Anda enggan untuk meninggalkan kebiasaan tersebut, coba aturlah dengan baik pengeluaran agar tidak terlalu berlebih dan tentunya menyisakan uang lebih banyak untuk tabungan.
3. Wirausaha
Saat ini baik bidang usaha UKM hingga startup atau perusahaan rintisan sudah banyak yang memiliki cerita sukses dan dibangun oleh para entrepreneur muda. Dengan mengandalkan ketrampilan dan wawasan yang ada, banyak wirausaha yang telah sukses meniti karir sebagai seorang entrepreneur. Jika Anda tidak memiliki cukup pengalaman, coba cari rekan atau partner yang menguasai bidang tertentu dan investasikan tabungan Anda untuk membangun usaha. Jika dijalankan dengan benar rencana Anda untuk pensiun dini pun bisa dinikmati dengan rasa aman mengandalkan usaha baru.
4. Uang pensiun
Salah satu cara yang bisa dilakukan tentu saja mengandalkan uang pensiun yang ada, terutama jika Anda merupakan pegawai pemerintahan atau BUMN yang mendapatkan fasilitas uang pensiun. Simpanlah dengan baik uang pensiun yang ada dan manfaatkan sebaik-baiknya.
5. Berinvestasi
Jika menjadi seorang wirausaha bukan pilihan Anda, mungkin berinvestasi kepada bidang usaha atau perusahaan lembaga keuangan tertentu bisa dijadikan pilihan. Cari tahu dengan benar investasi seperti apa yang ingin Anda lakukan, jangan tergoda dengan penawaran yang ada tanpa mengetahui risiko dan keuntungan berinvestasi. (Suara.com)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar