Jumat, 31 Oktober 2014

Bank Mandiri Incar Dana Pensiun Perusahaan Migas

Bank Mandiri Incar Dana Pensiun Perusahaan Migas  
Dana Pensiun dan Lembaga Keuangan (DPLK) Bank Mandiri berniat untuk menyasar pengelolaan pensiun karyawan perusahaan minyak dan gas. Direktur Keuangan dan Umum DPLK Mandiri Rudi Rahman mengatakan sektor tersebut memiliki potensi yang sangat besar. "Mandiri DPLK telah merancang strateginya," katanya, Selasa, 14 Oktober 2014.

Rudi mengatakan ada empat strategi yang akan dilakukan. Strategi pertama, kata dia, mendorong peningkatan mutu layanan. "Dengan pencapaian ISO 9001:2008 mengenai sistem manajemen mutu, dia optimistis dapat menarik kepercayaan perusahaan migas. 

Strategi kedua adalah dengan menempatkan karyawan khusus untuk mengelola pensiun sektor migas. Cara ketiga adalah memaksimalkan penggunaan teknlogi informasi untuk konsultasi dan after sales service. Sedangkan strategi keempat, kata Rudi, adalah memanfaatkan dukungan dari Bank Mandiri untuk masuk ke sektor migas. 

Direktur Komersial DPLK Mandiri Febrina Amrah Putri mengatakan perusahaan migas memiliki potensi dari sisi dana kelolaan (asset under management/AUM) dan peserta. Perusahaan migas juga dapat meningkatkan AUM sehingga berpotensi menggenjot ekspansi bisnis dana pensiun retail. "Sebab, tenaga kerja di sektor migas saat ini cukup banyak."  (www.tempo.co)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar