Rabu, 22 Juni 2016

Sir Paul McCartney tetap eksis di usia 74 tahun


Tua-tua keladi.

Mantan gitaris The BeatlesSir James Paul McCartney, MBE berulangtahun hari ini. Lahir di Liverpool, 18 juni 1942, Paul kini berusia 74 tahun. Mulai berkarir bersama John Lennondalam band bernama The Quarrymen sejak 1957, Paul dan Lennon akhirnya membentuk The Beatles pada 1960. Tiga tahun kemudian The Beatles meluncurkan single Love Me Doyang membawa nama Paul dan kawan-kawan mendunia.
Sejak The Beatles membubarkan diri pada 1970, Paul mendirikan band baru yang bernamaWings. Selama 11 tahun band bentukannya itu berdiri, namun akhirnya Paul memutuskan untuk membubarkannya. Berjalan sendiri, Paul akhirnya bertemu Stevie Wonder dan menggarap lagu Ebony and Ivory serta The Girl Is Mine. Lagu terakhir dinyanyikan olehMichael Jackson.
Paul McCartney
© 2016 storibriti.com/dok nerdist.com
Sejak 1982 Paul McCartney bersolo karir dan bekerjasama dengan beberapa musisi kelas wahid dunia. Keahliannya dalam memainkan hampir semua alat musik membuat Paul kerap menggarap lagu untuk artis-artis lain. Tahun lalu kolaborasi Paul dengan Rihanna danKanye West menyita perhatian dunia, lagu itu bertajuk Four Five Second. Paul seakan tak habis dimakan usia, teknologi dan perkembangan musik modern selalu dilahap Paul McCartney dengan baik.
Paul McCartney sepertinya layak diberi julukan tua-tua keladi, semakin tua semakin jadi.


(http://www.storibriti.com/)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar