Rabu, 13 Mei 2015

Seks bikin otak lansia awet muda dan tidak pikun

Sebuah studi di Belanda menemukan bahwa orang-orang yang lebih aktif secara seksual di usia tua memiliki fungsi otak dan ingatan yang lebih baik.
Studi yang melibatkan 1.700 relawan berusia 58-98 tahun ini dilakukan di Altrecht Mental Centre. Para peneliti kemudian melakukan serangkaian tes mental yang sulit untuk menguji kekuatan otak peserta.
Studi ini merupakan penyempurnaan dari studi sebelumnya yang dilakukan di Amerika. Studi tersebut menemukan bahwa berhubungan seks di usia tua dapat membuat sel-sel otak yang baru tumbuh. Namun sayangnya, studi itu hanya dilakukan pada tikus sehingga akhirnya dianggap kurang valid.
Sebagaimana dilansir Telegraph (15/3), kemampuan cinta dan seks untuk mengaktifkan sel-sel otak yang baru pertama kali dijelaskan dalam buku The Brain That Changes Itself, yang ditulis oleh seorang psikiater dari Amerika, Norman Doidge.
Ketika orang jatuh cinta, kata Doidge, otak akan berubah dengan sendirinya. Ini bukan hanya perasaan mencintai, tetapi transformasi yang sebenarnya terjadi, dengan membentuk jalur baru dan koneksi baru yang dibuat.
Cinta yang romantis (dan seks, tentu saja) dapat mendorong otak untuk menumbuhkan sel yang baru. Dulu, para peneliti bahwa perubahan di otak hanya terjadi saat muda, dan seiring bertambahnya usia, sirkuit otak semakin mengeras dan tidak mampu lagi memperbarui diri.
Tetapi, segalanya menjadi jelas sekarang bahwa otak manusia tidak pernah berhenti beradaptasi dan dapat terus memperbaiki diri sepanjang hidup.
Namun menurut Doidge, peremajaan otak hanya terjadi pada hubungan cinta yang baru. Ketika pasangan monogami mengembangkan toleransi satu sama lain, otak tidak lagi menumbuhkan sel baru.
Bagi mereka yang telah menikah dengan orang yang sama selama 50 tahun, misalnya, otak mereka telah lama berhenti untuk mengaktifkan neuron kesenangan tersebut.
Namun sekarang, untuk pertama kalinya dalam sejarah, para peneliti kembali mengungkap bahwa keajaiban cinta dan seks dapat membuat orang lansia memiliki fungsi otak dan ingatan yang lebih baik. (www.merdeka.com)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar