Kamis, 05 November 2015

7 Manfaat Tak Terduga Jika Kamu Punya Hobi Merajut


copyright by Thinkstock.comAda banyak kegiatan seru yang bisa kamu jadikan hobi untuk melepas stres, salah satu hobi yang banyak memberi manfaat adalah merajut. Kegiatan yang sangat identik dengan wanita ini seringkali dianggap ribet, tapi jika kamu sudah bisa dan jadi salah satu orang yang menjadikan merajut sebagai hobi, maka sekian manfaat ini akan membuat kamu bahagia telah punya hobi merajut.

  • Merajut membuatmu lebih bangga

    Tidak banyak orang yang bisa merajut dan ketika kamu bisa melakukan keterampilan ini, maka kamu punya nilai lebih dari mereka. Orang akan memandang kamu berbeda dari sebelumnya, dan kebanyakan orang yang tak bisa merajut pasti takjub dengan seseorang yang bisa merajut. Jadi, bangga lah.
  • Sama sehatnya dengan meditasi

    Merajut bisa jadi cara melepas stres yang baik. Kamu jadi lebih rileks dan membuat otak lebih segar dengan gerakan berulang namun intens yang kamu lakukan saat merajut. Treatment ini sama baiknya dengan melakukan meditasi ringan.
  • Menurunkan risiko stres dan depresi

    Gerakan berulang dan fokus yang kamu lakukan saat merajut membantu tubuh lebih santai dan mencegah rasa cemas, stres hingga depresi. Merajut bisa menurunkan detak jantung dan membuat tekanan darah stabil, bahkan bisa meredakan gejala insomnia.
  • Meningkatkan fungsi motorik

    Karena gerakan merajut yang detail dan kecil, kegiatan ini juga membantu mengembangkan kemampuan motorik atau gerak halus yang akan meningkatkan fungsi otak. Bahkan merajut bisa menghambat penurunan kemampuan gerak pada orang dengan penyakit Parkinson.
  • Menghambat penurunan kemampuan otak

    Semakin tua, kemampuan otak seseorang bisa menurun drastis dibanding ketika amsih muda. Namun dengan rajin merajut, membantu meningkatkan fungsi otak dan memperbaiki suasana hati. Bahkan menurut Mayo Clinic, orang lanjut usia yang membiasakan diri merajut memiliki kemungkinan lebih kecil mengalami pikun atau lupa ingatan.
  • Semakin kreatif

    Keterampilan merajut akan membuat otak lebih berkembang. Kamu jadi suka melakukan kegiatan trampil semacamnya dan punya lebih banyak taman. Dengan membiasakan rajutan, kamu juga jadi bisa berpikir kreatif.
  • Membangun bisnis/ Jadi pengusaha

    Masih banyak orang yang suka dengan kain rajut. Karena kamu sudah punya modal keterampilan merajut, kamu tinggal mengembangkannya. Kamu bisa menjual hasil rajutanmu dan mendapatkan uang.

Jadi, kenapa tidak mencoba mulai dari sekarang belajar merajut? Kamu jadi lebih berkembang dan lebih sehat secara mental dan pikiran lho Ladies. (http://www.vemale.com/)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar